Bijak Dalam Mencerna Informasi Dari Media Online/Blog

Di jaman tehnologi informasi sekarang ini, dunia serasa semakin mengecil. Berita dari ujung penjuru dunia dalam hitungan detik dapat dibaca di ujung dunia yang lainnya. Arus informasi berjalan secepat kilat. 

Faktor utama terjadinya hal diatas adalah kemajuan di bidang tekhnologi informasi yang begitu cepat dan memanjakan penggunanya. Bagaimana tidak, di pelosok kampung sekalipun orang bisa berinternetan, meski dengan kecepatan yang lambat.

Kemajuan tehnologi informasi mendorong bermunculannya media-media online seperti blog. Tak seperti media cetak, media online sangat cair dan memasyarakat. Siapapun dapat membuat situs baik gratisan maupun berbayar tanpa perlu mengajukan ijin ke pihak pemerintah. 

Banyak bermunculannya blog pribadi selain berdampak positif juga banyak negatifnya. Banyak blog yang asal comot berita tanpa memperhatikan kebenarannya. Di lain fihak masyarakat indonesia cenderung percaya kepada berita yang dibacanya tanpa melakukan kroscek kepada media atau sumber lain yang kredibel.

Sebagai seorang pembaca yang bijak, hendaknya kita mempunya rasa kritis yang tinggi terhadap pemberitaan yang berasal dari blog. Carilah referensi lain sebelum menyampaikan berita tersebut kepada orang lain.

Bagaimanapun, artikel di blog tidak melewati sensor yang ketat. Pemberitaannya kadang subjektif dan tidak akurat. jadi bijaklah dalam mencerna berita yang berasal dari blog.

Comments :

Post a Comment