Cara Download File dz untuk Pengisian Bio UN SD

Dalam pengisian Bio UN  untuk  pendataan peserta Ujian Nasional , diperlukan file dz. Meskipun menurut informasi Ujian Nasioanl akan dihapus mulai tahun 2021, namun untuk tahun ini Ujian Nasional masih dilaksanakan.

Untuk memperoleh file dz, kita dapat mengunduhnya di portal PDUN. Namun sebelum mendownload file dz dari PDUN, sebaiknya cek dulu data siswa kelas 6 . Cek Nama  Peserta Didik, Tanggal Lahir, Nama Ibu Kandung dan Nama Ayah. Teliti apakah ada data yang tidak sesuai dengan dokumen yang dimiliki siswa ( Akteu atau KK)? Jika ada maka perbaiki dulu di verval pd.

Jika semua data Peserta Didik sudah benar, maka proses download file dz dapat dilakukan. Langkah-langkah mendownload file dz akan admin uraikan di bawah ini.

1. Buka portal PDUN yang beralamat di : http://pdun.data.kemdikbud.go.id/ .  Login dengan menggunakan user id dan password dapodik sekolah. Jangan lupa pula masukan Kode registrasi dapodik sekolah.
2. Setelah berhasil masuk, klik menu " Calon Peserta UN". Akan muncul daftar siswa kelas 6 yang sesuai dengan data di dapodik. 
3. Selanjutnya Klik menu " Pengaturan No Kursi" . Isi Nama Urut Rombel.
4. Jika pengaturan kursi telah dilakukan, lanjutkan dengan mendownload file dz. Klik menu " Unduh File Calon Peserta UN" Klik ya pada kotak dialog sebelum unduhan dimulai.
5. Tunggu sampai download selesai. Pindahkan file download jika diperlukan.
6. Kini anda punya file dz untuk  dimasukan ke dalam aplikasi Bio UN.

Comments :

Post a Comment